Nugget Sehat Rumahan ala Army Chick Nuggets

Oleh: Sally D. Kartasasmita (Owner Army Chick Nuggets)

Army Chick Nuggets: Selamat Malam Mbak Lia terima kasih atas undangannya ke group ini, selamat malam semuanya saya dengan Sally D. Kartasasmita selaku pemilik Army Chick Nuggets, kebetulan berganti nama agar lebih menarik dan diingat ? salam kenal semuanya

PaprikaLoca: Bicara mengenai background mas Sally yang bergelut di bidang perekonomian (e-commerce & property), kenapa memilih utk menjadi produsen produk nugget ini?

Army Chick Nuggets: Alasannya simple Mbak, karena anak pertama kami kebetulan sudah 3 dan putra semuanya, sangat intoleran terhadap hampir semua bahan makanan mulai tepung hingga sayuran.

Karena saya bakat alerginya cukup kuat dari keluarga Ibu, alhasil anak pertama kami pun demikian, semua bahan makanan hingga peralatan makan serta peralatan pencucian harus terpisah dan sama sekali tidak boleh campur.

Intoleran terhadap makanan dikarenakan dua hal : internal (makanan) dan external (kulit yang sensitif).

Selama 2 tahun berpuasa atas saran Dr Widodo Judarwanto Sub Spesialis Alergi, alhamdulillah anak pertama kami sudah bebas dari intoleransi semua bahan makanan.

Dari situlah kami memulai membuat makanan rumahan yang sehat diolah dengan peralatan food grade.

nugget ayam sehat army chick

Bunga Sirait: Mas Sally, ayamnya ayam apakah?

Army Chick Nuggets: Ayam Kampung Mbak

PaprikaLoca: Kenapa bisa dibilang nugget sehat?

Army Chick Nuggets: Karena bahan bahan yang digunakan sehat dan organik. Saya berpartner dengan produsen Ayam Royal Omega yaitu Bapak Ali dan Bapak Arman.

Dan untuk pengolahan menggunakan peralatan food grade. Sehingga kata sehat yang kami gunakan dapat dikatakan secara menyeluruh dari hulu ke hilir.

Produk kami dikemas yaitu aluminium foil dengan plastik non BPA. BPA bahan pengeras plastik dengan ciri khas bening seperti kaca.

PaprikaLoca: Iya. Aku pernah coba dan anakku juga makan. Seneng banget dia suka. Jujur aku ga berani kasih nugget2 yang di pasaran ?

Setiawan Alexander: Saya fans berat nugget dan dada ayam royal omega nya..

Walaupun dibilang organik bahannya, tapi rasanya tetep uenakkk. Jadi inget mau order lagi… Nanti japri yah mas.. Hehehe

Army Chick Nuggets: Baik Mas siyaapp ????

Valentra Farm: Ayam organik emang paling enak…apalagi ayam kampung yg free range dilepas di kebun

Army Chick Nuggets: Benar sekali. Pemberian pakan hingga rumah potongnya pun baiknya juga menjadi prioritas dalam penangananya, sehingga dapat meminimalisasi bakteri dsbnya

Vina Sianipar: Saya tertarik dengan nuggetnya, komposisinya apa aja ya mas? Kenapa dibilang nugget sehat padahal kan termasuk processed food?

Army Chick Nuggets: Komposisi Utama hanya daging murni dimana kita giling sendiri tanpa campuran tepung sama sekali.

Kemudian ada keju, wortel, telur ayam kampung, olive oil, bumbu non msg serta produk non gmo dan mengandung organik.

Tepung roti hanya baluran luar saja namun bisa tanpa baluran sehingga bisa dikonsumsi oleh anak anak intoleran (saya lebih nyaman dengan menyebut intoleran dibandingkan berkebutuhan khusus ?) atau yang sedang diet tertentu.

Vina Sianipar: Wah seru bgt mas bisa bikin inovasi nugget sehat. Terima kasih sudah menjawab pertanyaan saya ?

Adina: Apa pendapat mas sally tentang yang jualan francise organic chicken di jalan2? Maksudnya organik itu apanya? Makanannya?

Army Chick Nuggets: Kalau untuk organik, baiknya ditambahkan kalimat mengandung organik lebih tepat kalau menurut saya.

Karena ada pengalaman dimana saya diminta oleh sahabat saya yang bekerja pada perusahaan produsen buah besar non organik untuk pengadaan lahan 100 hektar dan itu untuk pisang non organik.

Dan itu syaratnya sangat banyak sekali sampai tanahnya pun harus bebas pestisida serta bukan bekas timbunan barang setidaknya selama 15-20 tahun ke belakang, tanah harus diuji, curah hujan serta keasaman juga diuji dan irigasi juga harus diuji.

Untuk yang dijalan jalan mungkin mengandung organik makanannya karena kalau mau membahas organik idealnya konsisten dari hulu ke hilirnya Mbak.

Valentra Farm: Dikatakan organik bisa dari cara pemberian pakan bebas bahan kimia/rekayasa genetik pakannya, bebas suntikan hormon pemacu pertumbuhan, bebas suntik antibiotik hewannya..#bantujawab mas Sally

Valentra Farm: Kambing perah dan kerbau perah kami dipelihara seperti itu supaya menghasilkan susu yang organik

Army Chick Nuggets: Bagus itu baiknya pakan ternaknya juga lebih baik agar ternaknya lebih unggul serta pemotongan juga baiknya sendiri dan optimalisasi higinisitas tercapai.

Valentra Farm: Iya pakan masih alami ambil dari hutan dan tanam rumput liar

Army Chick Nuggets: Dari pengalaman itu saya berpikir untuk yang non organik cukup ketat kriterianya bagaimana dengan yang organik? Kemungkinan besar super ketat.

Namun kita bisa melakukannya secara bertahap sehingga edukasi ke masyarakat pun akan optimal.

Valentra Farm: Nugget kesukaan anak” harus yg bergizi dan sehat…good innovation ini mas

Army Chick Nuggets: Coba bisa dikonsultasikan ke ahli herbalis atau farmasis kurang lebihnya apa yg harus ditambahkan nutrisinya agar ternak bisa lebih sehat, sebagai contoh bisa ternak tersebut diberikan air yang sehat bukan air yang hanya dari keran dsbnya. ?

Valentra Farm: Iya mas..kami pakai sumber air tanah dan minumnya probiotiknya pake kefir.

Army Chick Nuggets: Wah bagus itu.

Bunga Sirait: Kalau ga salah mas sally pernah bilang ada yg nugget keto friendly ya.

Army Chick Nuggets: Benar ada yg keto friendly dan ini bisa dikonsumsi oleh anak anak intoleran kebetulan ada konsumen kita putrinya mengidap DS

PaprikaLoca: Jadi bisa custom ya?

Army Chick Nuggets: Bisa Mbak dan banyak sekali variannya namun masih kita batasi karena keterbatasan waktu untuk produksi. Untuk saat ini hanya 3 yaitu Original, Gluten Free dan Keto Friendly

Army Chick Nuggets: Info tambahan produk olahan susu sebenarnya bisa dikonsumsi oleh anak anak intoleran karena casein dalam susu murni sudah berkurang jauh sebagai contoh keju dimana kadar caseinnya hanya 0.00002 mg/100 gram produk (mohon koreksi apabila penulisan angkanya salah)

PaprikaLoca: Klo ga pake keju bisa mas? Siapa tau ada yg intoleran bgt sm semua produk turunan susu.

Army Chick Nuggets: Untuk sementara saya belum menemukan bahan yg tepat Mbak.

Sudah coba cari cari informasi, pernah mencoba dengan tahu kebetulan ada salah satu toko spesialis tahu dimana tahunya produksi sendiri juga, namun belum begitu pas. Kedepannya kita akan coba.

PaprikaLoca: Mba Adina salam kenal ☺ pertanyaan mba menarik. Dan sudah dijawab oleh mas Sally dan saya setuju.

Memang penggunaan kata ‘organik’ apalagi di label kemasan sebaiknya perlu dikaji. Krn sepengetahuan saya, organik itu seperti yang dijelaskan mas sally.

Selain itu perlu adanya sertifikasi keorganikannya. Jadi menurut saya, menggunakan kata ‘sehat’ lebih baik. Apalagi kita bs menjamin komposisi yg digunakan benar2 berkualitas ‘sehat’.

Army Chick Nuggets: Benar Mbak idealnya memang begitu ? dan anak anak intoleran sebenarnya bisa menjadi contoh dimana kita baiknya hidup lebih sehat seperti mereka

PaprikaLoca: Berikut link instagram produknya mas Sally >> https://www.instagram.com/armychickennuggets/

PaprikaLoca: Produknya bertahan berapa lama mas?

Army Chick Nuggets: Kurang lebih bisa satu bulan namun biasanya kurang dari satu minggu sudah habis terkonsumsi Mbak ?

Produk segar atau fresh yg langsung dibekukan bisa bertahan hingga 1 tahun namun tidak disarankan batas maksimum ideal kurang lebih 6 bulan tp lebih cepat habis lebih baik.

Dan alhamdulillah sekarang utk gas pendingin juga sudah eco friendly dimana menggunakan R34 kalau tidak salah dan sudah non CFC

Army Chick Nuggets: Produknya digoreng iya benar digoreng namun pastikan minyak cukup panas kurang lebih 170-180 derajat C, mengapa harus panas?

Karena secara otomatis lapisan luar bahan makanan akan tertutup rapat sehingga kemungkinan banyak minyak yg masuk dapat dikurangi, atau bisa menggunakan fry dryer sebagai alternatifnya.

PaprikaLoca: Oya mas. Ayam yg digunakan itu ayam kampung dan ayam omega. Bedanya apa, mas?

Army Chick Nuggets: Ayam Kampung dan Ayam Omega sebenarnya pemberian pakan serta pengolahannya sama Mbak hanya yg membedakan DOCnya saja alias bibit ayam.

Ayam Omega bibitnya adalah ayam negeri dimana setelah menetas, ayam tersebut di detoksifikasi dalam waktu tertentu, kemudian tidak disuntik hormon serta vaksin dan bahan lainnya, murni hanya pakan racikan sendiri hingga bobot tercapai baru dipotong.

Perbedaan Ayam Kampung dan Omega hanya di tulangnya saja, dimana Ayam Kampung lebih solid dan panjang dibandingkan dengan Ayam Omega.

Namun keduanya sama sama sehat, karena sudah teruji baik ketika hidup dimana jumlah kematian Ayam hampir nol kurang dari 5 ekor.

Serta setelah dipotong, tekstur daging Ayam Kampung lebih dominan tendon dibandingkan Ayam Omega atau pedaging. Sesuai dengan selera saja apakah lebih suka Ayam Kampung atau Ayam Omega.

PaprikaLoca: Kalau untuk rasa setelah menjadi nugget. Apa berbeda? Dominan tendon itu maksudnya lebih lembut omega dong yah?

Army Chick Nuggets: Rasa akan sama saja Mbak karena pengaturan bumbu yg dipakai, untuk daging apabila sudah digiling tingkat kelembutan akan sama Mbak.

Dominan tendon banyak di kaki serta sayap saja Mbak untuk dada sama. Penggilingan berlaku untuk Ayam ya Mbak kalau untuk daging hewan lainnya mungkin pilih yg Tenderloin.

Mohon maaf lupa literatur daging dalam hewan besar ? Bagi yg beternak kerbau atau kambing mungkin bisa mencontoh wagyu beef ?

Riny: Yes, ketemu lg 1 produk nugget sehat. Mau buat sendiri tapi kesulitan wkt, mau beli yang sudah jadi khawatir ga sehat. Kalaupun bahannya mengandung organik tapi prosesnya kurag baik, kurang higienis, seperti yg mas Sally katakan sehat dari hulu hingga ke hilir ?

Army Chick Nuggets: Alhamdulillah Bu Riny Palimbong ??

PaprikaLoca: Setuju mba. Yg claim organik dan sehat di label nya banyak. Tapi kita ga pernah secara langsung tau prosesnya

Yuni Vio: Betul, mba..gak menyakinkan ya. Jujur, saya sendiri ragu & kurang percaya di luar sana yg mengklaim mereka organik. Sehingga saya bingung mana yang harus saya pilih & mana yg harus saya percaya ?

Army Chick Nuggets: Setidaknya bisa bertahap Mbak dilakukan agar optimalisasi organik tercapai ?

PaprikaLoca: Aamiin. Ah jadi pengen usil tanya. Dah pernah cek lab, mas? Setidaknya mas sally punya pegangan hasil lab utk membuktikan ?

Army Chick Nuggets: Cek lab belum Mbak dikarenakan legalitas nugget kami masih sifatnya olahan produk rumahan, dengan penggantian nama kami akan uji lab utk produknya karena olahan maka pengujian di BPPOM bukan PIRT.

Bertahap kami selesaikan perihal legalitas, namun alhamdulillah pasar sudah mulai menerima ? tahapan yg kita pakai dengan menggunakan produk yang sudah tersertifikasi terutama daging ayamnya karena kembali lagi produk kami dominan daging ayam ?

Army Chick Nuggets: Wajar Ibu apabila ada kekhawatiran namun bisa membandingkan saja produk-produk tersebut. Kembali lagi baiknya memang mencantumkan sehat atau mengandung bahan organik.

Army Chick Nuggets: Hidup sehat memang menjadi prioritas pilihan namun lebih sehat dalam memilih sesuatu insya Alloh lebih baik, semoga Army Chick bisa menjadi pilihan yg terbaik ?, selamat memilih ??. Selamat Malam dan Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu

BACA JUGA :