Siapa yang tidak kenal terasi? Olahan hasil fermentasi udang ini akan menambah kelezatan makanan dengan cita rasa dan aromanya yang khas. Lalu bagaimana dong kalau yang vegan juga ingin menikmati terasi? Bisa! Berikut resepnya…

Bahan-bahan

  • Sepotong tempe kira kira 150gr (atau sesuai selera)
  • Minyak

Caranya: 

  • Diamkan tempe di dalam kulkas sampai busuk menghitam. Kukus atau rebus tempe busuk hingga empuk, saya biasa merebusnya selama 10 – 15 menit. kalau air nya sudah keruh, ganti air baru sampai air hasil rebusan menjadi bening.
  • Panaskan penggorengan, beri sedikit minyak (saya pakai olive oil) atau tidak pakai minyak pun tidak apa-apa.
  • Sangrai tempe busuk rebus hingga hancur dan berbau harum (akan tercium harum khas terasi)
  •  Hilangkan uap panas

Terasi vegan pun siap digunakan dalam berbagai kreasi!

Jika punya dehydrator Anda bisa menggunakannya. Biasanya setelah digongso dan uap hilang saya akan taruh di dehydrator sampai hingga kering. Sesudah itu diblender hingga jadi bubuk. Bubuk ini bisa disimpan dan dipakai saat ingin digunakan. 

Selamat mencoba!