Jakarta, 26 – 29 Oktober 2017, Paprika Living Magazine bekerjasama dengan Crystal Team Indonesia dan Plaza Semanggi menyelenggarakan festival gaya hidup sehat bertajuk “Healthy Living Festival.” Event perdana Paprika Living ini diisi berbagai workshop dan talkshow tentang beragam gaya hidup sehat dengan narasumber tersertifikasi yang ahli di bidangnya masing-masing, di antaranya “Bagaimana Agar Anak Terhindar dari Kecanduan Gadget” oleh Vivi Ang; “Bach Flower Remedies and Psychology” oleh Ayu Sadewo, Psychologist and BFR therapist; “Kepo dengan Keto” oleh Annas Ahmad, ketogenic practitioner speaker; “Pola Makan Sehat untuk Mencegah dan Mengatasi Inflamasi dan Autoimunitas” oleh Dr, Steven Sumantri SPPD-DAA dari Marisza Cardoba Foundation; dan workshop membuat bath bomb dan non-toxic paint untuk anak-anak oleh Jakarta Museum Playdate.

“Workshopnya seru banget dan menambah pengetahuan. Hari ini aku ikut yang tentang terapi bach flower. Membantu banget dan jadi mau langsung konsultasi ke Mba Ayu Sadewo,” ungkap Keisha, peserta workshop Bach Flower Remedies.

“Keto talk-nya bagus sekali, jadi tahu lebih banyak soal keto. Dan akan langung mulai diet keto besok karena mendapatkan dukungan dari teman-teman ketogenic indonesia juga,” jelas Hakim, peserta kelas Ketogenik.

Tidak hanya itu, pengunjung juga bisa mendapatkan aneka macam produk sehat dan alami di bazaar “Healthy Living Festival”. Kegiatan ini diikuti oleh 18 booth tenants yang menjual macam-macam produk sehat dan enak, di antaranya salak dari yogyakarta, spageti daun kelor, jamu, air kefir, tanaman dan instalasi hidroponik, supplemen dari bahan alami, essensial oil, produk kosmetik, perawatan kulit, dan home care yang aman untuk anak-anak, ayam beromega 3, dan masih banyak lagi produk lainnya.

Produk-produk yang baik untuk tubuh ini dipasarkan dengan harga terjangkau dan tampilan kekinian. Konsep modern ini selaras dengan tujuan penyelenggaraan “Healhty Living Festival“, meningkatkan kesadaran hidup sehat dengan cara yang menyenangkan. Acara ini menghadirkan pengalaman event festival yang berbeda di Jakarta. Rangkaian kegiatan ini masih akan berlanjut ke lokasi berikutnya di Pluit Village, Jakarta Utara pada 23 – 26 November 2017. Catat tanggalnya ya!